Bismillah,

Ini adalah catatan saya pada proses instalasi CentOS 8.0 pada VirtualBox. Tulisan ini saya buat sederhana dan ringkas, serta menyertakan gambar screenshoot yang saya anggap perlu di tampilkan. Juga beberapa script untuk setting koneksi ke internet dari Virtualbox.

Koneksi Virtualbox ke Internet

Saya sudah pernah menulis tentang koneksi Virtualbox ke internet di sini, namun saya kembali menuliskan cara koneksi ke internet dengan konfigurasi NAT dari nftables. Ini adalah file script untuk mengaktifkan interface tuntap:

#!/bin/bash

dev=tap1


ip tuntap del $dev mode tap
sudo ip tuntap add $dev mode tap user root
sudo ip link set $dev up
sudo ip address add 172.16.1.1/24 broadcast 172.16.1.255 dev $dev
ip address show $dev

Terkait penggunaan perintah ip silahkan lihat di sini.

Kemudian, ini adalah script nftables.conf pada laptop saya:

#!/usr/sbin/nft -f

flush ruleset

define lo_if  = "lo"
define int_if = "tap1"
define ext_if = "wlp1s0"

table ip nat {
	chain PREROUTING {
		type nat hook prerouting priority 0; policy accept;
	}

	chain POSTROUTING {
		type nat hook postrouting priority 0; policy accept;
		oifname $ext_if masquerade
	}
}
table ip filter {
	chain INPUT {
		type filter hook input priority 0; policy drop;
		ct state established,related accept
		iifname $lo_if accept
		iifname $int_if accept
	}

	chain FORWARD {
		type filter hook forward priority 0; policy drop;
		iifname $ext_if oifname $int_if ct state established,related accept
		iifname $int_if oifname $ext_if accept
	}

	chain OUTPUT {
		type filter hook output priority 0; policy accept;
	}
}

Penjelasan tentang nftables.conf diatas, silahkan lihat di sini. Jangan lupa juga mengaktifkan ip_forward:

$ cat /etc/sysctl.conf | grep ipv4.ip_forward
net.ipv4.ip_forward=1

VirtualBox

Setting VirtualBox seperti biasa, sesuaikan kapasitas memory mesin virtual dengan memory laptop anda. Pada laptop saya, kebetulan hanya punya 2 GB memory, sehingga untuk mesin virtual ini hanya menggunakan memory 768 MB, he…he…, berikut tampilannya:

centos0_a

Arahkan cdrom mesin virtual ke file iso CentOS 8.0:

centos0_c

Pada setting network, pilih brigded Adapter, pilih interface tap1:

centos0_b

Proses Instalasi CentOS 8

Pada tahap awal, kita memilih bahasa dan setting keyboard, saya pilih english. Untuk hardisk, saya pilih hardisk yang tersedia, dengan automatic partition. Kemudian, setting zona waktu, saya pilih Asia/Makassar, karena saya tinggal di Banjarbaru, he…he…

centos2

Network

Setting network dilakukan secara manual, karena interface tap1 dengan IP 172.16.1.1 berfungsi sebagai gateway, maka IP mesin virtual adalah 172.16.1.2, berikut tampilan settingnya:

centos6

centos4

Mirror

Pada saat memilih mirror untuk instalasi, terjadi error, rupanya ISO CentOS 8.0 ini terdapat bug yang menjadikan installer tidak bisa langsung memilih mirror terdekat. Setelah saya coba browsing, ternyata ketemu solusi nya di sini https://bugs.centos.org/view.php?id=16456:

centos1_a

Sehingga harus di edit manual mirror nya sebagai berikut:

centos1_b

Sejumlah mirror dari Indonesia, bisa di lihat di sini

Pilihan Software

Baiklah, setelah network dan mirror, tinggal pilihan software yang akan saya install saja lagi yang belum di setting:

centos8

Saya melilih server sebagai pilihan:

centos9

OK, siap install, klik begin installation:

centos10

Password Root dan Pembuatan User Admin

Pada saat proses instalasi, terdapat pilihan untuk mensetting Password Root dan membuat user Admin:

centos11

centos12

Setelah instalasi selesai, klik Reboot:

centos13

Lepaskan file ISO dari Mesin Virtual

Karena saat ini file ISO masih di mount di cdrom mesin virtual, kita mesti melepaskan nya agar bisa booting ke hardisk:

centos14

lalu reboot ulang mesin virtual dengan perintah reset di VirtualBox.

CentOS 8 telah terinstall

Saya booting ke hardisk, dan bisa login dengan user muntaza:

centos15

Kemudian, cek file /etc/release_centos, ternyata sudah berada di versi 8.1, lalu test ping ke internet, dan berhasil:

centos16

Selesai

Demikian tutorial ini, saya menggunakan gambar yang cukup banyak kali ini, he…he…, walaupun demikian, ini sudah saya usahakan seminimal mungkin gambarnya, karena ada beberapa langkah yang tidak saya screenshoot.

Semoga tulisan ini bermanfaat. Hal yang saya kritik dari CentOS ini adalah proses instalasinya yang harus dengan GUI, dan saat ini penyedia VPS masih belum banyak yang menyediaan pilihan deploy CentOS 8.

Alhamdulillah